Breaking News
Loading...
Tuesday, September 3, 2013

Jitterbug Touch 2, Ponsel Android 4 Inci Dengan Antarmuka Sederhana Namun Lebih Intuitif

5:39 AM
GreatCall baru saja resmi mengumumkan ketersediaan smartphone entry-level Android terbarunya bermerek Jitterbug Touch 2 yang dirancang dengan antarmuka yang sederhana namun lebih intuitif untuk memenuhi kebutuhan orang-orang tua manula ataupun orang yang masih awam dan perlu bimbingan dalam penggunaan ponsel.
Jitterbug Touch 2 ini hadir dengan antarmuka pengguna yang telah disesuaikan dan mudah digunakan, serta menampilkan fungsi utama ponsel dalam format daftar dengan menggunakan huruf besar.
Keberadaan Homescreen handset untuk memungkinkan akses ke aplikasi dan kontak secara lebih cepat tanpa perlu menggeseknya terlebih dulu melalui beberapa layar dan ikon kecil yang ada, sedangkan antarmuka (UI) ponsel dengan fungsi browser diubah menjadi “Internet” dan ikon pesan suara diganti jadi “Voicemail” lebih dimaksudkan untuk memastikan pengguna bisa mengerti berbagai aplikasi dan fungsi perangkat yang dimaksudkan.
Dengan desain sylish, smartphone terbaru ini hadir dengan fitur layar sentuh 4 inci yang sanggup mengakomodir tampilan keyboard satu layar penuh untuk mengetik cepat dan juga penggunaan meteran yang memungkinkan pengguna untuk melihat penggunaan menit, teks, dan data yang tepat pada layar. Selain kamera belakang 5MP dan kamera depan VGA, ponsel berbasis Android 4.0 Ice Cream Sandwich ini juga didukung RAM 512MB, ROM 4GB, dan penggunaan baterai yang sanggup memberi daya tahan pengoperasian hingga 5,3 jam waktu bicara atau hingga 13 hari dalam kondisi waktu siaga (standby).
Di Amerika Serikat sendiri, Jitterbug Touch 2 ini kini telah dipasarkan seharga 139,99 atau setara 1,5 jutaan rupiah per unitnya.

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer